Suara Hukum. Live- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang giat Kirab pemilu 2024 dengan tema “ Beber Layar kirab Pilkada pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Jawa Barat serta Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Karawang 2024. Bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Karawang Barat. Dihadiri KPPU Kecamatan se Kabupaten Karawang. Minggu ( 18/08/2024 )
Acara kirab di isi konvoi berkeliling dengan menggunakan kendarana roda 2 dan roda 4, mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam mensukseskan pemilu 2024. Acara dilanjutkan dengan penyerahan simbul KPU peluncuran pilkada Karawang.
Ketua Divisi Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat, Ikmal Maulana mengatakan, Acara ini di geral dalam rangka Launching Pilkada Karawang 2024 dengan tema Beber Layar Kirab Pilkada. Dengan Bentuk pagelaran budaya yang dilaksanakan oleh seluruh Kecamatan dan desa di kabupaten Karawang, selama kurang lebih 3 bulan. Dimulai dari tanggal 19 Agustus 2024 sampai dengan tanggal 27 Oktober 2024.
Ikmal mengungkapkan tujuan dari acara ini, mensiarkan pilkada kepada seluluh lapisan Masyarakat di kabupaten karawang agar Masyarakat semakin banyak mengetahui dan ikut serta dalam pemungutan suara nanti di tanggal 27 November 2024.
Iklam menegaskan, Untuk tahapan pendaftaran pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Karawang dimulai pada tangga 27 Agustus sampai dengan tanggal 29 Agustus 2024.
Ketua Devisi Sosial Dan Partisipasi Masyarakat berharap, sosialisasi Pilkada disampaikan dalam bentuk yang lebih bergembira, tidak serius dalam fofum forum tertutup, tetapi lebih banyak Masyarakat yang mengetahui dan semakin meluas informasi pilkada kepada seluruh lapisan Masyarakat. “ Pungkasnya. (Ayu/red )
