HUT Karawang Ke 391 Bupati Aep Syaepuloh Siapkan 1000 Lowongan Pekerjaan


Suara Kita News.com – Pembangunan nasional adalah upaya untuk menciptakan masyarakat yang adil, makmur, kompetitif, maju dan sejahtera. Salah satu kendala dalam proses pembangunan adalah banyaknya jumlah pengangguran di suatu daerah.

 

 Pembangunan nasional menggerakan pembangunan ekonomi suatu negara dengan mengelola berbagai sumber daya yang ada dan membentuk suatu pola kemitraan untuk menciptakan suatu lapangan pekerjaan.

 

Bupati Karawang Aep Syaepuloh membentuk pola kemitraan dengan menggandeng 74 perusahaan besar di kabupaten karawang Untuk membuka 1000 lowongan kerja bagi Masyarakat karawang dalam merayakan HUT Karawang ke 391.

 

Selain itu Bupati Aep Syaepuloh meminta pihak perusahan menyediakan lowongan pekerjaan bagi penyandang disabilitas. Seribu lowongan kerja akan dibuka  dalam kegiatan job fair pada tanggal 12 hingga 30 September 2024 di Disnakertrans.

 

Bupati Karawang Aep Syaepuloh mengatakan, Untuk menekan pertubuhan angka pengangguran di Kabupaten Karawang, kami menggandeng perusaahan Perusahaan yang ada di kabupaten karawang.  Alhamdulilah sudah 74 perusahaan besar di Kabupaten Karawang bersedia membuka 1000 lowongan kerja bagi Masyarakat karawang dalam acara job fair. “ ungkapnya. Rabu (11/09/2024)

 

 Aep Syaepuloh mengungkapkan, Kegiatan Job Fair akan dilaksanakan oleh Disnakertrans Karawang dalam rangka memeriahkan HUT Karawang.

 

Ditegaskan Aep Syaepuloh, Kegiatan job fair menjadi agenda tahunan Pemkab Karawang guna menekan jumlah pengangguran. Selain itu pencari kerja dapat memanfaatkan aplikasi infoloker.karawangkab.go.id guna mendapatkan informasi lengkap terkait lowongan Kerja.

 

Kedepan Pemkab Karawang akan terus berusaha untuk menekan angka pengangguran dengan memperbanyak lowongan kerja, pelatihan kerja, workshop Usaha.

 

Aep Berharap, Perusahaan yang ada  di kabupaten dapat berkontribusi untuk membuka lowongan pekerjaan bagi Masyarakat karawang, serta  Masyarakat dapat memanfaatkan aplikasi infoloker untuk mengetahui informasi lowongan kerja.